Kamis, 17 April 2014

5 Film Animasi Terbaik

Toy Story 3
Lanjutan dari petualangan Woody dan kawan-kawan. Kini Andy sudah beranjak dewasa, sehingga mulai jarang untuk bermain dengan Woody dkk. Dalam perjalanannya mereka terdampar di Sunny Shine. Jalian cerita antara sahabat, demdam dan kesetiaan sungguh memikat. Twist! Setelah mengikuti perjalan panjang Woody dan kawan-kawan, akhirnya mereka harus berpisah dengan Andy, sang pemilik. Tapi tunggu dulu, sebuah ending yang membuat tersenyum karena petualangan baru dengan pemilik baru segera dimulai.

Despicable Me  2010
Ilumination entertainment, studio Perancis ini akhirnya memecah dominasi Pixar. Film animasi  pertama meraka sungguh luar biasa keren. 3D eye-pooping nya nyembul dan nampol. Mungkin hanya Avatar yang bisa menandinginya. Gru adalah pencuri yang berhasil mengambil menara Eiffel dan patung Liberty. Dia bersaing dengan Vector untuk menjadi pencuri nomor satu di dunia. Gru mencanangkan mencuri bulan. Gila! Ide film gila ini direalisasikan dalam visual yang sungguh memikat. Gru dibantu makhluk kuning yang unik pasukan Minions, Dr. Nefario yang hebat sekaligus pikun dan mendapat masalah adopsi ketiga gadis imut, Margo, Edith, dan Agnes. Tahun ini bisa jadi animasi paling saya tunggu sekuelnya. Unicorn I love them 3x. Haha.., kocak. Twist! Minions. Itu sudah cukup menjelaskan, ini film luar biasa.

Horton Hears a Who (2008)
Jim Carey mengisi suara sang gajah yang galau. Horton percaya dia mendengar suara-suara yang keluar dari sebuah speck (debu) yang menempel di setangkai bunga yang ditemukannya. Dia percaya di dalamnya ada sebuah kehidupan seperti layaknya kehidupan dia di hutan. Horton lalu mengajak berbicara warga di debu tersebut, yang ternyata sebuah kota bernama Whoville. Pak Walikota Whoville meminta Horton untuk menempatkan bunga di tempat yang layak dan aman. Namun ada kanguru yang sebal terhadap tingkah laku aneh Horton. Dalam sebuah adegan, Horton kehilangan bunga tersebut dan bertanya secara ironis, “who’s there?’ Twist! Doctor Seuss menempatkan cerita rumit tentang esistensi kehidupan ini dengan ceria. Padahal inti dari ‘a person is a person, no matter how small’sungguh tema yang berat.

FINDING NEMO 2005fI
Nemo, seekor anak ikan yang hilang tertangkap nelayan yang akhirnya terdampar di sebuah akuarium seorang dokter gigi. Marlin, ayahnya berusaha mencarinya. Marlin yang penakut terhadap dunia luar karena sangat protektif terhadap Nemo akhirnya berpetualang jauh ke Sidney, Australia. Ditemani Dory, ikan pelupa yang ramah mereka menemui banyak kisah seru. Twist! Sebuah sekuel sudah disiapkan dengan judul ‘Finding Dory’. Tak terbayangkan betapa kacaunya nanti perjalanan ini.

Lion King 1994
Kisahnya berat untuk anak-anak, tentang penggulingan kekuasaan. Scar iri dengan Simba yang sebagai pewaris tahta kekuasaan dari Musafa. Setelah Musafa meninggal maka Scar bekerja sama dengan Hyena berusaha menyingkirkan Simba. Simba kabur dan dalam perjalanannya dia bertemu dengan Timon, Pumbaa, dan Nala. Menurut Rafiki sang penasehat kerajaan, Simba memiliki jiwa pemimpin layaknya raja Musafa. Maka misi untuk mengambil alih kekuasaanpun dirancang. Twist! Serasa melihat film Prince Caspian dalam bentuk animasi. Tapi dibumbuhi banyak record.


THE BOX TROLLS

Sebuah animasi 3D stop motion terbaru dari Laika Studios, bercerita tentang kisah para Boxtrolls, monster yang hidup di bawah jalan Cheesebridge, dan seorang anak yatim piatu bernama Eggs yang dibesarkan oleh  Boxtrolls. Para Boxtrolls terancam oleh penjahat bernama Archibald, dan Eggs harus menyelamatkan teman-temannya dari rencana jahat tersebut. Film animasi ini dibuat dengan menggunakan teknik replacement animation yang sangat menginspirasi. Diperlukan kerja keras seluruh tim pada tiap frame-nya karena mereka harus menggerakkan secara manual semua elemen untuk membuat satu scene per detiknya. Mengenai kualitas animasinya tentu sudah tidak dapat diragukan lagi, kita dapat melihat kembali Karya Laika Studio seperti Coraline danParaNorman yang begitu menarik untuk disaksikan. The Boxtrolls akan hadir di bioskop kesayangan anda mulai 26 September 2014.
(Trailer: http://www.youtube.com/watch?v=o4dYsR4xNRk)

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Sweet Tomatoes Printable Coupons